Kandungan Yang Terdapat Pada Ampas Kopi

Bagi orang yang suka atau gemar minum kopi jangan pernah membuang ampasnya. Ampas kopi sangat kaya akan kandungan potasium, nitrogen dan fosfor yang sangat penting untuk kebutuhan tanaman. Hal ini berdasarkan dari hasil riset oleh soil and plant laboratory inc california amerika serita. Karena itulah ampas kopi disarankan ditaburkan di sekitar tanah tanaman dan sayuran yang berada di pot.

Ampas kopi yang mengandung hara secara perlahan akan terurai. Diketahui bahwa ampas kopi salah satu jenis pupuk organik yang ramah lingkungan dan ekonomis. Selain itu, kandungan sulfur, magnesium dan kalisum dalam ampas kopi dapat membantu pertumbuhan tanaman.

Asal kamu tahu bahwa kombinasi ampas kopi dan ampas teh dapat merangsang pertumbuhan dan kekuatan batang tanaman. Bahan makanan ternak bisa dicampur dengan limbah teh. Ampas teh hitam mengandung senyawa tanin yang dapat menurunkan jumlah protozo dan menghambat metabolisme serta menurunkan produksi gas metan tapi tidak mempengaruhi kadar protein mikrobia yang dapat meningkatkan produktivitas perternakan.
Kandungan Yang Terdapat Pada Ampas Kopi



Komentar

Postingan populer dari blog ini

Merokok sambil minum susu

Proses Pembuatan Kopi Instan

Akibat Makan Bubuk Kopi